tipe data di javascript
Belajar tipe data pada javascript

Hallo semuanya. Kembali lagi di cikocika.com dan kali ini kita akan bersama sama belajar tipe data pada javascript. Sama seperti bahasa pemograman lainnya, javascript juga memiliki tipe data yang kalian gunakan untuk menghasilkan output yang lebih dinamis. Namun sebelumnya, mari kita memahami apa itu tipe data pada javascript.

Apa itu tipe data pada javascript? 

Tipe data adalah jenis data yang dapat di disimpan pada sebuah wadah bernama variable. Tipe data ada banyak jenisnya contoh nya tipe data boolean, string, integer, char, varchar, dll. Karena javascript merupakan bahasa pemorgaman yang bersifat Dynamic typing sehingga kita tidak perlu mendefinisikan tipe data apa yang kita gunakan. Kita hanya perlu menggunakan kata var untuk membuat variable. Hal ini sangat menguntungkan para programer karena kita dapat dengan bebas menampung tipe data pada javascript tanpa perlu repot mendefinisikan jenis tipe data. 

Cara menulis tipe data pada javascript Seperti yang sudah di jelaskan di atas, kita hanya perlu menuliskan kata var pada variable lalu di sertai nama variable. Kita bisa langsung mengisi variable tersebut atau mengisi melalui form pada html. Namun jika variable tidak di isi, maka variable tersebut bersifat undefined. Hal ini biasa kita lakukan jika hanya mendefinisikan variable, lalu kita butuh melakukan pengisian variable pada baris lainnya. 

Untuk pendefinisian awal variable, teman teman silahkan menggunakan kata var. Namun saat variable di panggil, tidak perlu di tulis kata var lagi. Hanya perlu menulis nama variable langsung tanpa perlu kata awalan var. Kenapa demikian? Jika kita menuliskan kata var kembali, hal itu akan di artikan bahwa teman teman mendefinisikan ulang variable tersebut, bukan menanggil variable tersebut. Untuk penulisan tipe data pada javascript sangat mudah bukan. Sebenarnya javascript dapat menampung banyak tipe data namun kita tidak perlu repot untuk menuliskan tipe data tersebut. Tapi kita juga perlu memahami tipe data pada javascript.

Macam Macam Tipe Data Pada Javascipt

1. Integer

Untuk lebih mudah di pahami, integer merupakan tipe data yang menampung angka saja namun angka yang berupa bilangan bulat. Contoh 1, 2, 34, 72, 100.

2. Float

Tipe data float merupakan tipe data yang merupakan angka pecahan. Ya angka dengan pecahan coma
dapat di tampung di variable bertipe float. Contoh 3.12, 45.23, 7.123

3. String

String merupakan tipe data yang digunakan untuk menuliskan kata. String biasa berisikan kata atau kalimat. Penulisan string di javascript tulis dengan tanda kutip. Contoh penulisan string seperti di bawah ini.

Dua tanda kutip: "Hello".
Satu tanda kutip: 'Hello'.
Backticks: `Hello`.

4. Boolean

Boolean merupakan tipe data yang berisikan nilai benar atau salah. Boolean seringkali di sebut dengan nilai logika. Dengan tipe data boolean kalian bisa menuliskan nilai true atau false. Untuk mengeksekusi sebuah perintah, boolean sangat penting karena kalian bisa menetapkan kapan perintah di eksekusi atau perintah tersebut tidak di eksekusi. Contoh penulisan boolean di bawah ini.

Var checkkondisi = true; // merupakan kondisi benar, kode di eksekusi
Var checkkondisi =false; // merupakan kondisi salah, kode tidak di eksekusi

5. Null

Null merupakan tipe data yang tidak memiliki nilai. Variable yang bernilai null merupakan variable dengan nilai yang masih kosong dan belum di isi. Contoh penulisan tipe data null.

Var nama = null;

6. Undefined

Nah untuk tipe data yang satu ini merupakan tipe data yang belum di tentukan. Jadi intinya kita hanya menuliskan nama variable nya saja. Belum menentukan isi dari tipe data tersebut.

Nah seteleh mengetahui macam macam tipe data pada javascript, kita sudah bisa lanjut untuk mempelajari materi selanjutnya. Yaitu mengenal jendela dialog di javascript. Kenapa kita harus mengetahui tipe data pada javscript sedangkan di javascript merupakan bahasa pemrograman yang bersifat dynamic typing? Dengan mengetahui jenis jenis tipe data pada javascript, kita bisa menentukan tipe data apa saja yang dapat di tuliskan di javascript. 
Baik sekian dulu dari cikocika.com. Silahkan teman teman baca artikel selanjutnya di tutorial javascript lengkap